21 Maret 2025 1:25 pm

Panguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Berbagi Kebaikan di Almarhamah

Panguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Berbagi Kebaikan di Almarhamah
Tarakan, 20 Maret 2025 Yayasan Almarhamah kembali mendapat kunjungan istimewa dari Panguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Tarakan. Seperti tradisi setiap bulan Ramadan, PSMTI hadir untuk berbagi kebahagiaan dengan memberikan makanan berbuka puasa bagi para dhuafa, lansia, santri, serta anak yatim binaan Almarhamah.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial dan semangat berbagi yang telah menjadi bagian dari nilai-nilai PSMTI. Rombongan PSMTI disambut hangat oleh pengurus yayasan, relawan, serta para penghuni asrama yang sangat antusias menerima kunjungan penuh kehangatan tersebut.
Gambar 1.1
Gambar 1.1
Ketua PSMTI Tarakan menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk komitmen mereka dalam mendukung sesama, terutama di bulan suci Ramadan. "Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita di Almarhamah. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat dan keberkahan bagi semuanya," ujarnya.

Perwakilan Almarhamah mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian PSMTI yang terus hadir setiap tahunnya. "Kami sangat mengapresiasi kehadiran dan kepedulian dari PSMTI. Kehadiran mereka bukan hanya membawa makanan, tetapi juga kebahagiaan dan semangat bagi para lansia di sini. Semoga sinergi kebaikan ini terus berlanjut," ujar salah satu pengurus yayasan.

Dengan adanya kunjungan rutin seperti ini, Almarhamah semakin optimis dalam menjalankan misi sosialnya untuk membantu lansia, yatim, dan dhuafa yang membutuhkan. Yayasan Almarhamah juga terus membuka pintu bagi siapa saja yang ingin berbagi kebaikan dan berkontribusi untuk kesejahteraan bersama.
Blog Post Lainnya
-
Tentang Kami
Yayasan Almarhamah adalah lembaga filantropi yang berada di Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Bergerak di bidang sosial, dakwah, pendidikan, kesehatan, kemanusiaan dan pemberdayaan.

Alamat
almarhamahindonesia@gmail.com
Almarhamah Indonesia, Jl. Yos Sudarso, Jembatan Besi RT. 11 No. 60 Tarakan - Kalimantan Utara
Media Sosial
Izin Legalitas
Akte Notaris No. 05 Notaris Reza Ramadona, S.H.,M.Kn Tanggal 24 November 2022

-
almarhamahindonesia.Inc